Sabtu, 29 Oktober 2011

Awas ! cara Makan pengaruhi Berat Badan

Tak banyak yang tahu bahwa makan dengan cepat bisa mengakibatkan kegemukan, bahkan bisa menyebabkan obesitas. Gaya hidup yang serba cepat juga menghasilkan cara makan cepat. Sempitnya waktu istirahat ketika makan sering kali membuat orang makan dengan tergesa-gesa.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan Profesor Stephen Bloom dari Imperial Collage, London, tren makan cepat saji yang bisa menyebabkan kegemukan, tapi juga cara makan yang terlalu cepat.
Studi ini sekaligus membenarkan mitos orang tua yang menyarankan mengunyah makanan minimal 20 kali sebelum akhirnya menelan makanan tersebut.
Penelitian ini menunjukkan bahwa orang yang menelan makanan dengan cepat cenderung mengkonsumsi makanan lebih banyak dibandingkan orang yang makan dengan santai dan dinikmati. Bloom meyakini makan cepat akan menghentikan produksi hormon peptide YY dan glukagon-peptida di usus yang bertindak sebagai pengerem nafsu makan pada otak.
Hormon yang seharusnya member tahu otak bahwa makanan dalam perut sudah penuuh jadi tidak berfungsi. Akibatnya, seseorang tidak akan pernah merasa kenyang. “Makan cepat sambil mengerjakan pekerjaan di depan komputer akan mempercepat risiko obesitas,” ujar Stephen seperti dikutip Dailymail.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar